Isuenasional, Pekanbaru – Gubernur Riau, Abdul Wahid, menggelar malam ramah tamah bersama Pangdam XIX/Tuanku Tambusai, Mayjen TNI Agus Hadi Waluyo, di Gedung Daerah Balai Serindit, Kota Pekanbaru, Jumat (12/9/2025).
Dalam kesempatan itu, Gubernur Wahid menyampaikan rasa syukur sekaligus ucapan selamat datang kepada Pangdam dan jajaran. Ia juga memberikan apresiasi kepada Presiden RI atas pembentukan Kodam XIX Tuanku Tambusai yang dinilai strategis untuk memperkuat pertahanan nasional.
“Kehadiran Pangdam ini merupakan kebanggaan sekaligus semangat baru dalam memperkuat ikhtiar bersama untuk mewujudkan Riau yang aman, damai, sejahtera, serta bermarwah,” ujar Wahid.
Ia menambahkan, pemilihan nama Tuanku Tambusai bukan sekadar simbol, melainkan penghormatan kepada pahlawan nasional asal Riau yang dikenal gigih membela marwah bangsa. “Semoga semangat beliau menjadi api yang terus menyala dalam pengabdian kita,” imbuhnya.
Wahid berharap, kehadiran Kodam XIX tidak hanya memperkuat aspek pertahanan, tetapi juga membuka ruang kolaborasi dengan pemerintah daerah dalam berbagai isu strategis, mulai dari penanganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla), ketahanan pangan, hingga pembangunan ekonomi daerah.
Sementara itu, Pangdam XIX Tuanku Tambusai, Mayjen TNI Agus Hadi Waluyo, menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat yang diterimanya sejak tiba di Riau. Menurutnya, pembentukan Kodam XIX merupakan kebijakan Presiden RI untuk memecah wilayah Kodam I Bukit Barisan agar penanganan teritorial lebih fokus.
“Pemecahan wilayah bukanlah beban, tetapi tantangan yang harus dijawab dengan kerja nyata. Setelah dipecah, justru harus lebih fokus,” tegas Agus Hadi Waluyo.
Ia menekankan bahwa keberhasilan menjaga kondusivitas Riau tidak mungkin dicapai tanpa dukungan bersama. “Kami tidak bisa bekerja sendirian. Sinergi antara TNI, pemerintah daerah, tokoh adat, dan masyarakat sangat diperlukan agar Riau selalu kondusif dan sesuai harapan bersama,” pungkasnya.
sumber: Infopublik.id

